Profil Ringkasan Sejarah Dan Fakta Unik Negara Uruguay

 Bendera Negara Uruguay   Negara uruguay adalah sebuah negara kecil yang terletak di pesisir timur amerika selatan.88% dari penduduk uruguay adalah keturunan Eropa.   Negara ini adalah yang kedua terkecil di Amerika Selatan dan salah satu yang ekonomi dan politiknya paling stabil.    Menurut Transparency International,Uruguay dinilai sebagai negara peringkat kedua terendah korupsinya setelah Chile di benua Amerika Latin,meskipun Uruguay jauh lebih baik dari Chile pada jajak pendapat domestik persepsi korupsi.    Lebih lengkap tentang negara ini, inilah Profil Ringkasan Sejarah Dan Fakta Unik Negara Uruguay:   Secara resmi negara ini bernama republik oriental uruguay yang merupakan salah satu negara di wilayah tenggara amerika selatan.   Uruguay termasuk salah satu negara amerika latin,sebutan bagi wilayah di benua amerika yang sebagian besar penduduknya merupakan penutur asli bahasa-bahasa roman terutama bahasa spanyol dan bahasa portugis yang berasal dari bahasa latin.    Istilah amerika latin dipakai untuk membedakan wilayah ini dengan wilayah anglo amerika yang mayoritas penduduknya adalah penutur asli bahasa inggris.    Luas wilayah dari negara uruguay adalah 176.215 kilometer persegi.Berdasarkan luas wilayahnya, Uruguay merupakan negara terkecil kedua di amerika selatan setelah negara suriname.    Uruguay berbagi wilayah perbatasannya dengan negara-negara lain seperti negara argentina di bagian barat dan barat daya,serta dengan brasil di bagian timur dan utara.    Wilayah uruguay juga berbatasan dengan wilayah sungai rio de la plata atau river plate di bagian selatan dan dengan samudera atlantik di bagian tenggara.Jumlah penduduk uruguay adalah 3.518.552 jiwa,menurut data pada tahun 2019.    Ibukota negara ini berada di kota montevideo yang juga merupakan kota terbesar dinegara tersebut.Bahasa resmi yang digunakan negara uruguay adalah bahasa spanyol,    namun dengan ciri khas tersendiri sehingga bahasanya di kenal dengan bahasa spanyol uruguay.    Uruguay adalah negara dengan bentuk pemerintahan republik presidensial,dengan presiden sebagai kepala negara serta kepala pemerintahannya.   uruguay menduduki peringkat pertama di amerika latin dalam hal demokrasi,perdamaian, dan persepsi korupsi yang rendah.   Negara ini juga menjadi negara pertama di amerika selatan dalam hal kebebasan pers,   selain itu uruguay menduduki peringkat teratas dalam ketiadaan terorisme di amerika selatan.    Dalam bidang ekonomi,uruguay menempati urutan kedua di amerika selatan dalam kebebasan ekonomi dan kesetaraan pendapatan.    Negara ini merupakan salah satu negara pengekspor beras,kedelai,daging sapi,susu, wool dan malt terpenting di dunia.    Hampir 95% kebutuhan listrik di negara ini berasal dari energi terbarukan,dimana sebagian besarnya berasal dari pembangkit listrik tenaga air dan juga pembangkit listrik tenaga angin.    Uruguay dianggap sebagai salah satu negara paling maju secara sosial di amerika latin menurut social progress index.    Negara ini menempati peringkat atas dalam ukuran global tentang hak-hak pribadi,toleransi dan inklusi.   Profil Ringkasan Sejarah uruguay.    Selama masa pra kolonial wilayah uruguay telah dihuni oleh beberapa suku-suku kecil nomaden,mereka dikenal dengan nama suku charrua,chana dan guarani.    Mereka bertahan hidup dengan cara berburu dan mengumpulkan makanan.   Diperkirakan ada sekitar 9000 orang charrua dan 6000 orang chana serta guarani,saat kontak pertama dengan bangsa eropa pada tahun 1500-an.    Pada tahun 1512, Bangsa portugis adalah bangsa eropa pertama yang menjelajahi wilayah uruguay,kemudian disusul oleh bangsa spanyol pada tahun 1516.    Wilayah ini kemudian menjadi zona pertikaian antara kekaisaran spanyol dan portugis selama abad ke-16 dan 17.    Awal abad ke-17, orang-orang spanyol memperkenalkan ternak yang kemudian   menjadi sumber kekayaan di wilayah tersebut.    Tahun 1624, penjajah spanyol mendirikan pemukiman permanen pertama mereka di villa soriano di rio negro.   Lalu pada tahun 1680 portugis membangun benteng di colonial del sacramento.   Selama era kolonial wilayah uruguay saat itu dikenal dengan nama banda oriental del uruguay.    Pada tahun 1726 spanyol mendirikan san fellipe de montevideo sebagai kota dan benteng pertahanan di wilayah tepi utara yang kemudian berkembang dan menjadi pusat komersil yang bersaing dengan buenos aires di argentina.    Tahun 1750, perjanjian spanyol-portugis atau dikenal juga dengan perjanjian madrid ditanda tangani.Perjanjian ini bertujuan untuk mengakhiri konflik bersenjata atas sengketa perbatasan antara kerajaan spanyol dan portugis di amerika selatan di sekitar sungai uruguay.    Berdasarkan hasil dari perjanjian tersebut, pihak spanyol berhasil mengamankan kendali atas wilayah banda oriental.    Tahun 1776, viceroyalty baru di dirikan di rio de la plata dengan ibukotanya di buenos aires,dan wilayahnya meliputi banda oriental atau uruguay.    Viceroyalti adalah sebuah lembaga administrasi wilayah luar negeri dari kekaisaran spanyol.Tahun 1806-1807,   tentara inggris menginvasi dan berusaha merebut kota buenos aires dan montevideo sebagai bagian dari perang napoleon.    Montevideo kemudian berhasil diduduki pasukan inggris dari februari hingga september tahun 1807.    Tahun 1810, revolusi mei yang terjadi di buenos aires menandai akhir dari kekuasaan spanyol di provinsi rio de la plata.    Revolusi tersebut kemudian membagi penduduk montevideo menjadi dua kelompok yaitu kelompok royalis yang mendukung spanyol dan kelompok revolusioner yang mendukung kemerdekaan dari spanyol.    Tahun 1811, Jose gervasio artigas yang saat ini dikenal sebagai pahlawan nasional uruguay,menyerukan perang melawan pemerintahan spanyol Dengan bantuan dari buenos aires artigas berhasil mengalahkan pasukan spanyol pada pertempuran las peidras mei 1811.    Pada tahun 1816, pasukan portugis menyerang wilayah banda oriental dari brasil,   dan kemudian berhasil merebut montevideo pada januari 1817.   Kerajaan portugis brasil kemudian menganeksasi wilayah tersebut sebagai provinsi dengan nama cisplatina.    Tahun 1822, kekaisaran brasil mendapat kemerdekaannya dari portugis,menanggapi hal tersebut kelompok revolusioner yang dipimpin oleh juan antonio lavalleja,mendeklarasikan kemerdekaan pemisahan provinsi cisplatina dari kekaisaran brasil pada 25 agustus 1825,   dan mendapat dukungan dari persatuan provinsi rio de la plata atau united provinces of the rio de la plata,yaitu sebuah perserikatan provinsi yang muncul dari revolusi mei 1810 dan perang kemerdekaan argentina.    Deklarasi tersebut kemudian memicu terjadinya perang dengan pihak brasil yang saat ini di kenal dengan perang cisplatina.   Tahun 1828, diprakarsai oleh inggris raya melalui upaya diplomatik,kemudian diadakan perjanjian montevideo antara tanggal 11 hingga 27 agustus 1828 di rio de janeiro.    Hasil dari perjanjian ini kemudian melahirkan uruguay sebagai negara merdeka,dan tanggal 25 agustus diperingati sebagai hari kemerdekaan dan hari libur nasional.    Serangkaian krisis ekonomi yang terjadi di negara ini,mengakibatkan berakhirnya periode demokrasi yang di mulai pada awal abad ke-20.    Puncaknya terjadi kudeta milter pada tahun 1973 dan menandai awal dari era kediktatoran sipil-militer uruguay.    Selama era pemerintahan militer, pemerintah melakukan tindakan yang bisa disebut dengan penganiayaan pada kaum kiri, kaum sosialis dan lawan-lawan politiknya,yang mengakibatkan beberapa kasus kematian dan banyak kasus kekerasan oleh militer.    Tahun 1980, militer mengusulkan perubahan pada konstitusi uruguay,namun dalam referndum pada bulan november 1980   usulan tersebut ditolak oleh 57% dari jumlah pemilih.    Protes besar-besaran terhadap kediktaoran militer pecah pada tahun 1984.Setelah pemogokan umum terjadi selama 24 jam,   pembicaraan di mulai dan angkatan bersenjata mengumumkan rencana untuk kembali ke pemerintahan sipil dan pemilihan nasional akan diadakan pada tahun 1984.   Hasil dari pemilihan memenangkan julio maria sanguinetti yang merupakan pemimpin partai colorado.    Pemerintahan sanguinetti yang pertama melakasanakan reformasi ekonomi dan demokratisasi terkonsolidasi setelah negara tersebut selama bertahun-tahun berada di bawah kekuasaan militer.    Itulah sedikit ringkasan sejarah tentang negara uruguay,   dan untuk lebih mengenal negara ini berikut adalah fakta Unik tentang negara uruguay.    1.Nama uruguay diambil dari nama sungai yaitu sungai uruguay yang dalam bahasa guarani berarti sungai burung yang dilukis.    Sungai uruguay ini berhulu dari brasil dan berakhir di cekungan rio de la plata yang membentuk perbatasan perairan antara uruguay dan argentina.    2.Kota montevideo adalah ibukota dan kota terbesar di uruguay,kota ini didirikan oleh tentara spanyol pada sekitar tahun 1724.    Kata montevideo berasal dari bahasa portugis yaitu monte vide eu yang berarti saya melihat gunung.    3.Bendera uruguay terdiri dari 4 garis horisontal biru dan 5 garis horisontal berwarna putih,dengan simbol matahari mei di bagian pojok kiri atasnya.Kesembilan garis horisontal ini menggambarkan sembilan departemen atau wilayah awal dari uruguay yang pada mulanya bagian dari persatuan provinsi rio de la plata.    Dan simbol matahari mei diambil dari simbol dewa matahari suku inca yang menandakan kemerdekaan dan warnanya mewakili persatuan, kebenaran, keagungan kelimpahan dan kekayaan.    4.lagu kebangsaan uruguay yaitu: Himno Nacional de Uruguay adalah salah satu lagu kebangsaan terpanjang di dunia dengan 105 bar musik dan sekitar 11 sajak.    Durasi dari lagu kebangsaan uruguay adalah sekitar 4 sampai 6 menit.Lirik dari lagu kebangsaan ini secara resmi dinyatakan pada tahun 1833.    5.Motto atau semboyan dari negara uruguay adalah libertad o muerte,kalau kita artikan secara harfiah adalah merdeka atau mati.   6.Mata uang resmi dari negara ini adalah uruguayan peso atau peso uruguay,yang dikodekan dengan UYU,1 peso uruguay jika di konversi ke mata uang kita adalah sekitar 340 rupiah.    Pada tahun 1831 presiden pertama uruguay yaitu fructuoso rivera mengorganisir tindakan genosida terhadap suku asli uruguay yaitu suku charrua.    Kampanye genosida ini dikenal dengan nama la campana de salsipuedes.Dipercayai bahwa saat ini ada sekitar 160 ribu hingga 300 ribu individu keturunan charrua yang tinggal di uruguay, argentina dan brasil.    7.88% penduduk uruguay adalah keturunan eropa,hal ini disebabkan karena pada abad ke-19 dan 20,uruguay menerima imigran eropa dari spanyol dan italia.    Pada 11 desember 2013, pemerintah uruguay melegalkan penananaman, penggunaan dan penjualan ganja di Uruguay.   Hal ini menjadikan uruguay sebagai negara pertama di dunia yang melegalkan ganja sepenuhnya.    Selain itu negara ini juga mengakui kebijakan tentang pernikahan sesama jenis dan melegalkan aborsi.    8.Uruguay adalah negara teraman di amerika selatan.Uruguay menyumbang lebih banyak pasukan untuk misi penjaga perdamaian perserikatan bangsa-bangsa atau PBB dari pada negara lain di dunia.    9.Tingkat melek huruf di negara uruguay adalah 98,1% untuk orang dewasa.Dan merupakan salah satu yang tertinggi di dunia,hal ini berkat dari program pendidikan wajib dan gratis yang diberlakukan oleh pemerintah uruguay.    Pada tahun 2009, uruguay menjadi negara pertama yang memberikan laptop dan akses wifi gratis kepada setiap murid di wilayah negara mereka.    Uruguay juga menjadi negara satu-satunya negara amerika selatan yang anggaran pendidikannya lebih besar daripada anggaran pertahanannya.    10 Negara uruguay juga di juluki sebagai swissnya amerika selatan dalam hal demokrasi dan pendidikan.    11.Jose alberto "pepe" mujica cordano,yang menjabat sebagai presiden uruguay pada tahun 2010 hingga 2015.    Menyumbangkan 90% dari gaji bulananya untuk amal,dan dia kemudian mendapatkan julukan sebagai presiden termiskin di dunia.    12.Angka harapan hidup orang-orang uruguay merupakan yang tertinggi di amerika selatan,yaitu mencapai sekitar 77,4 tahun.    13.Uruguay adalah negara yang tidak memiliki agama resmi,dan negara ini menjamin kebebasan beragama bagi warganya.Sekitar 54% penduduk uruguay menganut kepercayaan katolik dan kekristenan lainya,dan sekitar 44,5% dari penduduknya tidak menganut agama apapun,sisanya penganut dari kepercayaan atau agama lain.    14.Sebagai salah satu negara pengekspor daging sapi dan susu yang cukup penting di dunia,di negara ini populasi sapi lebih banyak di bandingkan dengan manusia,perbandingan populasinya adalah 4 banding 1.    15.Candombe adalah nama tarian rakyat uruguay.Tarian ini berasal dari para budak afrika di negara tersebut pada tahun 1800-an.Saat ini candombe menjadi bagian penting dari perayaan-perayaan di negara uruguay.    Pada tahun 2009, tarian candombe di catatkan sebagai salah satu warisan budaya dunia oleh unesco.Pariwisata merupakan salah satu sektor penting bagi ekonomi negara uruguay.    16.Uruguay menawarkan pengalaman wisata budaya dan sejarah yang terdapat di negaranya.Seperti menjelajahi situs warisan kolonial di kota colonia del sacramento dan kota montevideo serta wisata alam di punta del este, yang juga disebut dengan mutiara atlantik dengan casapueblo sebagai ikon tempat tersebut.    17.Sepak bola adalah oleh raga paling populer di uruguay,timnas sepak bola uruguay pernah memenangkan medali emas olimpiade pada tahun 1924 dan 1928.    Timnas uruguay juga pernah memenangkan piala dunia pada tahun 1930 saat negara ini menjadi tuan rumah piala dunia edisi pertama dan 1950,selain itu uruguay juga memiliki gelar copa america terbanyak dengan 15 gelar disusul argentina dengan 14 kali juara.    Itulah Profil ringkasan sejarah dan fakta Unik dari negara uruguay,salah satu negara terkecil di amerika selatan tapi bisa menjadi salah satu negara maju baik dari segi pendidikan dan sistem pemerintahannya.    Semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat dan pelajaran positif untuk kita semua.Terima kasih sudah membaca dan tunggu artikel menarik dari kami selanjutnya.untuk artikel pembahasan dengan topik yang sama Silahkan Kunjungi di Sejarah Dan Fakta Unik
Bendera Negara Uruguay


Negara uruguay adalah sebuah negara kecil yang terletak di pesisir timur amerika selatan.88% dari penduduk uruguay adalah keturunan Eropa.


Negara ini adalah yang kedua terkecil di Amerika Selatan dan salah satu yang ekonomi dan politiknya paling stabil.


Menurut Transparency International,Uruguay dinilai sebagai negara peringkat kedua terendah korupsinya setelah Chile di benua Amerika Latin,meskipun Uruguay jauh lebih baik dari Chile pada jajak pendapat domestik persepsi korupsi.


Lebih lengkap tentang negara ini, inilah Profil Ringkasan Sejarah Dan Fakta Unik Negara Uruguay:

Secara resmi negara ini bernama republik oriental uruguay yang merupakan salah satu negara di wilayah tenggara amerika selatan.


Uruguay termasuk salah satu negara amerika latin,sebutan bagi wilayah di benua amerika yang sebagian besar penduduknya merupakan penutur asli bahasa-bahasa roman terutama bahasa spanyol dan bahasa portugis yang berasal dari bahasa latin.


Istilah amerika latin dipakai untuk membedakan wilayah ini dengan wilayah anglo amerika yang mayoritas penduduknya adalah penutur asli bahasa inggris.


Luas wilayah dari negara uruguay adalah 176.215 kilometer persegi.Berdasarkan luas wilayahnya, Uruguay merupakan negara terkecil kedua di amerika selatan setelah negara suriname.


Uruguay berbagi wilayah perbatasannya dengan negara-negara lain seperti negara argentina di bagian barat dan barat daya,serta dengan brasil di bagian timur dan utara.


Wilayah uruguay juga berbatasan dengan wilayah sungai rio de la plata atau river plate di bagian selatan dan dengan samudera atlantik di bagian tenggara.Jumlah penduduk uruguay adalah 3.518.552 jiwa,menurut data pada tahun 2019.


Ibukota negara ini berada di kota montevideo yang juga merupakan kota terbesar dinegara tersebut.Bahasa resmi yang digunakan negara uruguay adalah bahasa spanyol,


namun dengan ciri khas tersendiri sehingga bahasanya di kenal dengan bahasa spanyol uruguay.


Uruguay adalah negara dengan bentuk pemerintahan republik presidensial,dengan presiden sebagai kepala negara serta kepala pemerintahannya.


uruguay menduduki peringkat pertama di amerika latin dalam hal demokrasi,perdamaian, dan persepsi korupsi yang rendah.

Negara ini juga menjadi negara pertama di amerika selatan dalam hal kebebasan pers,


selain itu uruguay menduduki peringkat teratas dalam ketiadaan terorisme di amerika selatan.


Dalam bidang ekonomi,uruguay menempati urutan kedua di amerika selatan dalam kebebasan ekonomi dan kesetaraan pendapatan.


Negara ini merupakan salah satu negara pengekspor beras,kedelai,daging sapi,susu, wool dan malt terpenting di dunia.


Hampir 95% kebutuhan listrik di negara ini berasal dari energi terbarukan,dimana sebagian besarnya berasal dari pembangkit listrik tenaga air dan juga pembangkit listrik tenaga angin.


Uruguay dianggap sebagai salah satu negara paling maju secara sosial di amerika latin menurut social progress index.


Negara ini menempati peringkat atas dalam ukuran global tentang hak-hak pribadi,toleransi dan inklusi.

Profil Ringkasan Sejarah uruguay.


Selama masa pra kolonial wilayah uruguay telah dihuni oleh beberapa suku-suku kecil nomaden,mereka dikenal dengan nama suku charrua,chana dan guarani.


Mereka bertahan hidup dengan cara berburu dan mengumpulkan makanan.

Diperkirakan ada sekitar 9000 orang charrua dan 6000 orang chana serta guarani,saat kontak pertama dengan bangsa eropa pada tahun 1500-an.


Pada tahun 1512, Bangsa portugis adalah bangsa eropa pertama yang menjelajahi wilayah uruguay,kemudian disusul oleh bangsa spanyol pada tahun 1516.


Wilayah ini kemudian menjadi zona pertikaian antara kekaisaran spanyol dan portugis selama abad ke-16 dan 17.


Awal abad ke-17, orang-orang spanyol memperkenalkan ternak yang kemudian

menjadi sumber kekayaan di wilayah tersebut.


Tahun 1624, penjajah spanyol mendirikan pemukiman permanen pertama mereka di villa soriano di rio negro.


Lalu pada tahun 1680 portugis membangun benteng di colonial del sacramento.


Selama era kolonial wilayah uruguay saat itu dikenal dengan nama banda oriental del uruguay.


Pada tahun 1726 spanyol mendirikan san fellipe de montevideo sebagai kota dan benteng pertahanan di wilayah tepi utara yang kemudian berkembang dan menjadi pusat komersil yang bersaing dengan buenos aires di argentina.


Tahun 1750, perjanjian spanyol-portugis atau dikenal juga dengan perjanjian madrid ditanda tangani.Perjanjian ini bertujuan untuk mengakhiri konflik bersenjata atas sengketa perbatasan antara kerajaan spanyol dan portugis di amerika selatan di sekitar sungai uruguay.


Berdasarkan hasil dari perjanjian tersebut, pihak spanyol berhasil mengamankan kendali atas wilayah banda oriental.


Tahun 1776, viceroyalty baru di dirikan di rio de la plata dengan ibukotanya di buenos aires,dan wilayahnya meliputi banda oriental atau uruguay.


Viceroyalti adalah sebuah lembaga administrasi wilayah luar negeri dari kekaisaran spanyol.Tahun 1806-1807,


tentara inggris menginvasi dan berusaha merebut kota buenos aires dan montevideo sebagai bagian dari perang napoleon.


Montevideo kemudian berhasil diduduki pasukan inggris dari februari hingga september tahun 1807.


Tahun 1810, revolusi mei yang terjadi di buenos aires menandai akhir dari kekuasaan spanyol di provinsi rio de la plata.


Revolusi tersebut kemudian membagi penduduk montevideo menjadi dua kelompok yaitu kelompok royalis yang mendukung spanyol dan kelompok revolusioner yang mendukung kemerdekaan dari spanyol.


Tahun 1811, Jose gervasio artigas yang saat ini dikenal sebagai pahlawan nasional uruguay,menyerukan perang melawan pemerintahan spanyol Dengan bantuan dari buenos aires artigas berhasil mengalahkan pasukan spanyol pada pertempuran las peidras mei 1811.


Pada tahun 1816, pasukan portugis menyerang wilayah banda oriental dari brasil,

dan kemudian berhasil merebut montevideo pada januari 1817.

Kerajaan portugis brasil kemudian menganeksasi wilayah tersebut sebagai provinsi dengan nama cisplatina.


Tahun 1822, kekaisaran brasil mendapat kemerdekaannya dari portugis,menanggapi hal tersebut kelompok revolusioner yang dipimpin oleh juan antonio lavalleja,mendeklarasikan kemerdekaan pemisahan provinsi cisplatina dari kekaisaran brasil pada 25 agustus 1825,


dan mendapat dukungan dari persatuan provinsi rio de la plata atau united provinces of the rio de la plata,yaitu sebuah perserikatan provinsi yang muncul dari revolusi mei 1810 dan perang kemerdekaan argentina.


Deklarasi tersebut kemudian memicu terjadinya perang dengan pihak brasil yang saat ini di kenal dengan perang cisplatina.


Tahun 1828, diprakarsai oleh inggris raya melalui upaya diplomatik,kemudian diadakan perjanjian montevideo antara tanggal 11 hingga 27 agustus 1828 di rio de janeiro.


Hasil dari perjanjian ini kemudian melahirkan uruguay sebagai negara merdeka,dan tanggal 25 agustus diperingati sebagai hari kemerdekaan dan hari libur nasional.


Serangkaian krisis ekonomi yang terjadi di negara ini,mengakibatkan berakhirnya periode demokrasi yang di mulai pada awal abad ke-20.


Puncaknya terjadi kudeta milter pada tahun 1973 dan menandai awal dari era kediktatoran sipil-militer uruguay.


Selama era pemerintahan militer, pemerintah melakukan tindakan yang bisa disebut dengan penganiayaan pada kaum kiri, kaum sosialis dan lawan-lawan politiknya,yang mengakibatkan beberapa kasus kematian dan banyak kasus kekerasan oleh militer.


Tahun 1980, militer mengusulkan perubahan pada konstitusi uruguay,namun dalam referndum pada bulan november 1980

usulan tersebut ditolak oleh 57% dari jumlah pemilih.


Protes besar-besaran terhadap kediktaoran militer pecah pada tahun 1984.Setelah pemogokan umum terjadi selama 24 jam,


pembicaraan di mulai dan angkatan bersenjata mengumumkan rencana untuk kembali ke pemerintahan sipil dan pemilihan nasional akan diadakan pada tahun 1984.


Hasil dari pemilihan memenangkan julio maria sanguinetti yang merupakan pemimpin partai colorado.


Pemerintahan sanguinetti yang pertama melakasanakan reformasi ekonomi dan demokratisasi terkonsolidasi setelah negara tersebut selama bertahun-tahun berada di bawah kekuasaan militer.


Itulah sedikit ringkasan sejarah tentang negara uruguay,

dan untuk lebih mengenal negara ini berikut adalah fakta Unik tentang negara uruguay.



1.Nama uruguay diambil dari nama sungai yaitu sungai uruguay yang dalam bahasa guarani berarti sungai burung yang dilukis.


Sungai uruguay ini berhulu dari brasil dan berakhir di cekungan rio de la plata yang membentuk perbatasan perairan antara uruguay dan argentina.


2.Kota montevideo adalah ibukota dan kota terbesar di uruguay,kota ini didirikan oleh tentara spanyol pada sekitar tahun 1724.


Kata montevideo berasal dari bahasa portugis yaitu monte vide eu yang berarti saya melihat gunung.


3.Bendera uruguay terdiri dari 4 garis horisontal biru dan 5 garis horisontal berwarna putih,dengan simbol matahari mei di bagian pojok kiri atasnya.Kesembilan garis horisontal ini menggambarkan sembilan departemen atau wilayah awal dari uruguay yang pada mulanya bagian dari persatuan provinsi rio de la plata.


Dan simbol matahari mei diambil dari simbol dewa matahari suku inca yang menandakan kemerdekaan dan warnanya mewakili persatuan, kebenaran, keagungan kelimpahan dan kekayaan.


4.lagu kebangsaan uruguay yaitu: Himno Nacional de Uruguay adalah salah satu lagu kebangsaan terpanjang di dunia dengan 105 bar musik dan sekitar 11 sajak.


Durasi dari lagu kebangsaan uruguay adalah sekitar 4 sampai 6 menit.Lirik dari lagu kebangsaan ini secara resmi dinyatakan pada tahun 1833.


5.Motto atau semboyan dari negara uruguay adalah libertad o muerte,kalau kita artikan secara harfiah adalah merdeka atau mati.


6.Mata uang resmi dari negara ini adalah uruguayan peso atau peso uruguay,yang dikodekan dengan UYU,1 peso uruguay jika di konversi ke mata uang kita adalah sekitar 340 rupiah.


Pada tahun 1831 presiden pertama uruguay yaitu fructuoso rivera mengorganisir tindakan genosida terhadap suku asli uruguay yaitu suku charrua.


Kampanye genosida ini dikenal dengan nama la campana de salsipuedes.Dipercayai bahwa saat ini ada sekitar 160 ribu hingga 300 ribu individu keturunan charrua yang tinggal di uruguay, argentina dan brasil.


7.88% penduduk uruguay adalah keturunan eropa,hal ini disebabkan karena pada abad ke-19 dan 20,uruguay menerima imigran eropa dari spanyol dan italia.


Pada 11 desember 2013, pemerintah uruguay melegalkan penananaman, penggunaan dan penjualan ganja di Uruguay.


Hal ini menjadikan uruguay sebagai negara pertama di dunia yang melegalkan ganja sepenuhnya.


Selain itu negara ini juga mengakui kebijakan tentang pernikahan sesama jenis dan melegalkan aborsi.


8.Uruguay adalah negara teraman di amerika selatan.Uruguay menyumbang lebih banyak pasukan untuk misi penjaga perdamaian perserikatan bangsa-bangsa atau PBB dari pada negara lain di dunia.


9.Tingkat melek huruf di negara uruguay adalah 98,1% untuk orang dewasa.Dan merupakan salah satu yang tertinggi di dunia,hal ini berkat dari program pendidikan wajib dan gratis yang diberlakukan oleh pemerintah uruguay.


Pada tahun 2009, uruguay menjadi negara pertama yang memberikan laptop dan akses wifi gratis kepada setiap murid di wilayah negara mereka.


Uruguay juga menjadi negara satu-satunya negara amerika selatan yang anggaran pendidikannya lebih besar daripada anggaran pertahanannya.


10 Negara uruguay juga di juluki sebagai swissnya amerika selatan dalam hal demokrasi dan pendidikan.


11.Jose alberto "pepe" mujica cordano,yang menjabat sebagai presiden uruguay pada tahun 2010 hingga 2015.


Menyumbangkan 90% dari gaji bulananya untuk amal,dan dia kemudian mendapatkan julukan sebagai presiden termiskin di dunia.


12.Angka harapan hidup orang-orang uruguay merupakan yang tertinggi di amerika selatan,yaitu mencapai sekitar 77,4 tahun.


13.Uruguay adalah negara yang tidak memiliki agama resmi,dan negara ini menjamin kebebasan beragama bagi warganya.Sekitar 54% penduduk uruguay menganut kepercayaan katolik dan kekristenan lainya,dan sekitar 44,5% dari penduduknya tidak menganut agama apapun,sisanya penganut dari kepercayaan atau agama lain.


14.Sebagai salah satu negara pengekspor daging sapi dan susu yang cukup penting di dunia,di negara ini populasi sapi lebih banyak di bandingkan dengan manusia,perbandingan populasinya adalah 4 banding 1.


15.Candombe adalah nama tarian rakyat uruguay.Tarian ini berasal dari para budak afrika di negara tersebut pada tahun 1800-an.Saat ini candombe menjadi bagian penting dari perayaan-perayaan di negara uruguay.


Pada tahun 2009, tarian candombe di catatkan sebagai salah satu warisan budaya dunia oleh unesco.Pariwisata merupakan salah satu sektor penting bagi ekonomi negara uruguay.


16.Uruguay menawarkan pengalaman wisata budaya dan sejarah yang terdapat di negaranya.Seperti menjelajahi situs warisan kolonial di kota colonia del sacramento dan kota montevideo serta wisata alam di punta del este, yang juga disebut dengan mutiara atlantik dengan casapueblo sebagai ikon tempat tersebut.


17.Sepak bola adalah oleh raga paling populer di uruguay,timnas sepak bola uruguay pernah memenangkan medali emas olimpiade pada tahun 1924 dan 1928.


Timnas uruguay juga pernah memenangkan piala dunia pada tahun 1930 saat negara ini menjadi tuan rumah piala dunia edisi pertama dan 1950,selain itu uruguay juga memiliki gelar copa america terbanyak dengan 15 gelar disusul argentina dengan 14 kali juara.


Itulah Profil ringkasan sejarah dan fakta Unik dari negara uruguay,salah satu negara terkecil di amerika selatan tapi bisa menjadi salah satu negara maju baik dari segi pendidikan dan sistem pemerintahannya.


Semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat dan pelajaran positif untuk kita semua.Terima kasih sudah membaca dan tunggu artikel menarik dari kami selanjutnya.untuk artikel pembahasan dengan topik yang sama Silahkan Kunjungi di Sejarah Dan Fakta Unik

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Warga Batak

Formulir Kontak