Resep dan Cara Membuat Masakan Jengkol Cabe Hijau

Topik Referensi.RESEP MASAKAN diolah dari bahan alam yang bisa  kita manfaat kan sebagai bahan olahan resep masakan sehari hari. 

Nah diartikel kali ini saya akan berbagi resep masakan salah satu nya dengan menggunakan jengkol. Sedikit bercerita tentang defenisi atau pengertian dari JENGKOL adalah jengkol diketahui dapat mencegah diabetes dan bersifat diuretik dan baik untuk kesehatan jantung. Tanaman jengkol ini  juga mempunyai kemampuan menyerap air tanah yang tinggi sehingga bermanfaat dalam konservasi air di suatu tempat.


Sedangkan buah CABE adalah buah dan tumbuhan anggota genus capsicum. Buahnya dapat digolongkan sebagai sayuran maupun bumbu, tergantung bagaimana digunakan.
Ok pecinta resep masakan pada semua sobat dimana pun berada langsung saja pada pokok pembahasan ia, resep masakan jengkol cabe hijau ini yang bisa dibilang dari bahan alami yang ada diksekitar kita bisa kita jadikan sebagai bahan makanan campuran dengan nasi.

Dibawah ini saya menjelaskan resep dari masakan jengkol cabe hijau dan langkah proses pembuatan nya, bila sobat suka memasak ini lah cara yang bisa digunakan dengan senang hati.

https://varashealingoil.blogspot.com-Resep-dan-Cara-Membuat-Masakan-Jengkol-Cabe-Hijau
Resep masakan jengkol cabe hijau


Bahan Membuat Masakan Jengkol Cabe Hijau


  1. 10 bh jengkol
  2. 20 bh cabe hijau
  3. 5 bh cabe rawit hijau
  4. 1 siung bawang putih
  5. 4 siung bawang merah
  6. 1 bh tomat hijau
  7. 1 bh jeruk nipis
  8. Garam dan gula secukupnya
  9. Minyak goreng secukupnya


Proses Membuat Masakan Jengkol Cabe Hijau


  • Belah 2 jengkol, cuci bersih, beri garam dan goreng dengan api kecil sampai jengkol matang.
  • Angkat, kalau jengkolnya tua rendam dalam air kira kira 5menit, fungsinya biar jengkol empuk.
  • Kemudian geprek, kalau jengkolnya muda.
  • Habis di goreng langsung geprek saja, tidak di geprek juga tidak apa-apa.
  • Uleg kasar cabe hijau, bawang putih, bawang merah dan tomat.
  • Beri perasan jeruk nipis, garam dan gula secukup nya. Aduk rata, tes rasa.
  • Panas kan minyak goreng secukupnya, jangan terlalu panas. Agar warna cabe hijau tetap bagus.
  • Siram ke cabe uleg tadi, aduk sampai rata.
  • Tambahkan jengkol goreng, aduk sampai rata.
  • Langkah terakhir siap disajikan dan dinikmati.

Dari artikel diatas begitu lah penjelasan singkat resep dan cara proses pembuatan Resep Masakan Jengkol Cabe Hijau, semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan pengetahuan pada semua sahabat yang cinta dengan resep masakan dan bisa dicoba. 
Terimah kasih.!!
Kunjungi Juga Resep Masakan Lainya di Resep Masakan Kami.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Warga Batak

Formulir Kontak